Unboxing Piscok Sangkuriang Nyegerin Ngemil Manjaku

Saat pertama kali unboxing piscok Sangkuriang, "God! Sinar putih apa ini?" Mendadak mata saya dihantam pesona super hero favorit kids zaman old. Dia adalah Silauman.

Joke saya receh juga ya, rupanya. Bagi kamu yang belum tahu cerita tentang Si pahlawan super, "Silauman" ini, saya akan bagi-bagi ceritanya ke kamu.

Diawali dari kepopuleran fesyen bling-bling di kalangan remaja era 90 an. Sejumlah artis terkenal, santer mengenakan busana melang-meling. Salah satunya adalah Spice Girls.

Nah, seiring dengan usaha menggeser trend tersebut, muncullah jargon "Silau, man!". Jadi, kalau ada orang yang masih menggunakan pakaian atau perhiasan mengkilap, remaja hip hop era 90 an bakalan komentar, "Ugh! Silau, man!" sambil nge-dab.


Penasaran gak sih, tentang hubungan antara piscok sangkuriang dengan super hero Silauman? Keep reading, ya.

Detik-detik unboxing pisang cokelat Lapis Bogor Sangkuriang

Tidak ada hal menegangkan saat unboxing piscok Sangkuriang ini. Tadinya, saya pikir bakalan begitu. Ternyata, membedah kotak kue bolu kukus LBS berpotensi bikin ileran sampai ke tingkat maksimal, walaupun saya masih kenyang.

Ketika tutupnya dibuka, saya dikejutkan dengan sinar putih yang mencuat keluar. Apakah itu krim? Keju? White choco? Icing? Bukan. Itu cuma kertas dalaman penutup kue piscok.

unboxing piscok sangkuriang


Tampil elegan, Si Choconana adopsi gaya keemasan

Usai unboxing piscok Sangkuriang, saya baru sadar bahwa di depan saya telah hadir Si Choconana yang tampil elegan dan mempesona, namun tetap menggiurkan.

Siapa "choconana"? "Choconana" adalah versi Bahasa Inggris untuk "piscok". Istilah ini hadir sebagai slentingan baru, dimana ide tersebut datang dari kakak sepupu saya.

Back to topic, ya. Seperti yang kamu lihat melalui foto di bawah ini, pisang cokelat Sangkuriang terdiri dari 2 lapis. Kue pertama adalah bolu kukus cokelat.

pisang cokelat Lapis Bogor Sangkuriang


Pada tingkat kedua, ada kue lapis rasa pisang yang dibalur selai pisang transparan. Sebagai sentuhan terakhir, Si choconana ditaburi keju cheddar parut, sebagai topping.

Kabar gembiranya, warna bolu kukus pisang milik Lapis Bogor Sangkuring ini, mengadopsi warna emas batangan.

Sehingga, ketika dipadukan dengan kue cokelat, mereka tampil kontras dengan mix and match yang terlihat berkelas.

Kesimpulan dari unboxing piscok Sangkuriang adalah bolu kukus ini cocok disajikan sebagai hidangan pencuci mulut dalam menu pelengkap event nasional dan internasional.

Apa kata mereka tentang piscok Sangkuriang?

"Piscok memang favorit saya," kata Bima Arya saat menghadiri Grand Launching Piscok Lapis Bogor Sangkuriang, Sabtu 23 Desember 2017 di Botani Square.

Pisang cokelat LBS ini pun masih bisa memenuhi kualitas selera Kang Jamal, yang juga turut serta memeriahkan acara. Kang Jamal mengaku sudah nambah 2 kali, gara-gara gak nahan godaan Si piscok.

nyobain piscok sangkuriang


Bahkan, Chef Haris juga memiliki komentar serupa. "Jadi di bawahnya itu kue cokelat, lalu bagian atasnya ada kue pisang. Ini yang bikin pisangnya kerasa banget, walaupun diselingi rasa cokelat. Trus, dikasih selai dan ditaburi keju," paparnya sambil memperagakan rupa pisang cokelat LBS dengan mata berbinar-binar.

Dan akhirnya, Chef Haris memantapkan ulasannya dengan dua thumbs up, "enak! Cobain deh."

Bagi saya pribadi, varian satu ini berhasil menggeser peringkat pertama, yang sebelumnya ditempati Lapis Bogor Sangkuriang rasa strawberry. Reviewnya bisa dibaca di sini, "5 Alasan Kenapa Kamu Harus Nyobain Lapis Bogor Sangkuriang".

Singkat kata, LBS piscok ini manis dan gak bikin batuk. Cocok buat ganjelan perut sambil ngemil manja saat long weekend, maupun snack time di hari-hari kerja.

Selainya yang transparan, mampu membuat mayoritas penikmat LBS piscok melupakan matematika kalori. Karena gak bakalan menyadari kehadiran baluran selai pisang.

Uniknya, ketika bagian selai pisangnya ditekan menggunakan jari, otomatis dia akan berubah warna. Dari bening menjadi kecokelatan, menyerupai karakteristik asli pisang itu sendiri.

Kalau kamu penasaran dengan jenis pisang yang dipakai sebagai resep rahasia dapur Lapis Bogor Sangkuriang, nantikan artikel selanjutnya, ya.

Karena saya akan bercerita banyak soal keceriaan acara Grand Launching Piscok Lapis Bogor Sangkuriang. Tentunya, bersama Blogger Bogor, YouTuber Bogor, peserta lomba food stylish, dan Indonesian Chef Association (ICA).


Tertarik pengen nyobain piscok Sangkuriang? Yuk! Buruan kita serbu outlet resmi LBS. Atau, delivery order ke (0251) 1500-262. Gak hanya free ongkir, melainkan juga harganya terjangkau. Cukup ngeluarin kocek sebesar Rp 29.000 saja.

Segini dulu ulasan singkat mengenai unboxing piscok Sangkuriang yang nyegerin ngemil manjaku. Selamat meet and greet bareng Si Choconana, ya.

Update 29-12-2017: Sekarang artikel tentang keceriaan kami, Blogger Bogor (Blogor) bersama teman-teman komunitas, bisa kamu baca di "Menang Banyak! Grand Launching Piscok Sangkuriang Diserbu Fans"

Komentar