10 Tips Ngebut Naik Level Clumsy Ninja - Bagian 1

Sudah dua hari belakangan ini saya kecanduan memainkan game Clumsy Ninja. Kalau kamu pernah main game Stuntman Bob, saya rasa gak bakalan asing ketika berkenalan game satu ini, dimana misinya adalah melatih seorang ninja yang --hmm saya rasa, benar-benar sangat payah.

Clumsy Ninja
Game Clumsy Ninja tidak hanya sekedar menyuguhkan aksi banting-banting atau lempar-lemparan body layaknya Stuntman Bob. Seperti yang saya paparkan sebelumnya bahwa saya disuguhi misi utama yaitu melatih seorang ninja amatir untuk menyelamatkan Kira, teman ninja wanita seperguruan. Kabar gembiranya, saya gak sendirian melatih Sang ninja amatiran tersebut. Untung ada Sensei... Walaupun dia cuma bagian ngasih quest dan sabuk ninja.

Pertama kalinya saya main Clumsy Ninja, rasanya gemes banget lihat ninja satu ini. Sampai kepengen banting iPad. //--Hwalaah... Dramatis banget sieh kesannya.

Coba bayangkan, ketika anak-anak di zaman saya masih SD, kalau disuruh naik trampolin tuh, bakalan jadi moment seribu gaya. Lha?! Sedangkan, ninja satu itu, langsung kentir begitu disuruh latihan pakai trampolin, bahkan dia naik dengan merangkak!

Tapi, gak apa-apa... Justru di sinilah peran saya untuk membantu Sensei melatih Sang ninja. Ingat! Jargon pahlawan mengatakan: From ZERO to HERO. Tidak pernah ada seorangpun yang lahir ajaib hingga secara mendadak dinisbatkan sebagai pahlawan. Semua butuh proses untuk menjadi kuat dan tangguh.



Okay! Then, saya mau sharing tips main game Clumsy Ninja, biar cepat naik level tanpa perlu ngehabisin waktu berlama-lama. Play smarter. Earn belt faster in no time.

Tips number... One! Latihan, latihan, dan latihan.
Practice Cantaloupe
Practice makes perfect. Banyak cara untuk meningkatkan XP. Salah satunya adalah menggunakan training stuff. Karakter ninja saya bisa dilatih menggunakan 4 jenis alat latihan yang ada di Ninja Kits, yaitu:
  1. Mukulin sasak tinju (punching bag)
  2. Lompat-lompat pakai trampoline 
  3. Menangkis buah-buahan
  4. Mukulin ninja dummy

Tapi sayangnya, butuh banyak uang buat bisa beli training stuff tersebut. Semakin tinggi level ninja, semakin butuh waktu lama buat beli training stuff.

Saya menyarankan agar memulai traning dari menggunakan alat-alat yang paling mahal dan durasi reparasi terlama. Misalnya, dari menangkis buah blewah (cantaloupe), baru ke semangka (watermelon), dilanjutkan melompat-lompat di atas trampoline, dan terakhir mukulin sasak tinju (punching bag).

Why?

Karena semakin tinggi level training stuff yang digunakan, maka durasi reparasi training stuff pun akan semakin lama. Kalau hanya 7-10 menit, saya masih sabar menunggu. Tapi, kalau sudah memakan waktu sampai berjam-jam, lebih baik pakai fasilitas reparasi instan.

Tips number... Two! Selalu pilih fasilitas gratisan untuk reparasi alat.
I am flying to reach the sky
Yups! Don't pay for repair. Never!

Kenapa sieh harus bayar kalau saya bisa mendapatkan kesempatan yang sama dengan tanpa membayar? Cuma modal nge-tweet di Twitter atau nonton video iklan. Video iklan yang ditawarkanpun saya rasa cukup menarik, walau sempat bosan juga karena yang diputar hanya itu-itu saja.

Kalau saya sieh, waktu itu nonton video Hayday Game lebih dari 10 kali dalam sehari. Tujuannya hanya untuk mereparasi training stuff secara instan. Kalau kesempatan buat nonton video iklan sudah habis, maka saya memiliki pilihan alternatif yaitu nge-post di Twitter.

Gak punya Twitter? Males nungguin buffering video iklan yang super lelet?

Mendingan tungguin aja deh Sensei yang ngereparasi training stuff atau fun stuff-nya. Sekedar mengingatkan bahwa menggunakan koin atau gems buat ngereparasi alat-alat begituan cuma buang-buang duit. Serius!

Padahal, dengan pengeluaran yang sama, saya bisa beli baju baru. Kalau default dari baju ninja saya adalah hitam rombeng, maka hanya dengan modal 5 Gems + 300 koin, saya bisa pakai baju putih dan ikat kepala biru, sehingga serasi dengan sabuk ninjanya.

Tips number... Three! Utamakan belanja pakai koin, daripada gems.
Avoid buy with gems!
Okay! Lanjut ke tips ketiga.

Hindari belanja menggunakan gems. Tips ketiga ini masih berelasi dengan tips kedua. Saya bukannya menyarankan untuk menjadi kikir hanya gara-gara gems. Sekilas curhat saja, kalau mendapatkan gems secara gratis memang sulit. Sedangkan, harga ninja stuff di Clumsy Ninja luar binasa mahalnya. Sekalipun menggunakan koin.

Bagi pemain Clumsy Ninja yang royal, uang 50,000-900,000 rupiah sieh gak seberapa. Apalagi kalau pakai software cheat. Ibaratnya, mau ngehamburin gems sebanyak apapun, sudah gak pakai mikir. Tapi, bagi pemain santai yang hari ini getol main Clumsy Ninja, lalu besoknya sudah pindah ke lain hati seperti saya. Maka ngeluarin recehan buat game yang mainnya masih angot-angotan gitu, ya perlu mikir-mikir juga...

Ada satu saran saya nieh, berkenaan dengan ngeluarin rupiah (real money) di Clumsy Ninja. Yaitu, mendapatkan koin Clumsy Ninja lebih mudah dibandingkan mendapatkan gems. Kalau hanya sekedar pengen ngumpulin 5000 koin tanpa perlu ngapa-ngapain di Clumsy Ninja, bisa dilakukan hanya dengan ngebuka aplikasi Clumsy Ninja untuk nengokin Sang ninja amatir tersebut. Dimana setiap harinya saya bakalan dapat reward mulai dari 100-1000 koin. Dan, di hari keenam, saya bisa memperoleh 3 gems sebagai visit reward.

Komentar